Jumat, 23 Oktober 2015

Upgrade Kendaraan VAB 4x4 TNI AD




Upgrade kendaraan tempur TNI AD jenis VAB 4x4 (all photos : Alam Indomesin Utama) 

Upgrade kendaraan tempur TNI terus dilakukan, kali ini panser VAB milik TNI Angkatan Darat dilakukan upgrade transmisinya yang semula menggunakan transmisi manual diganti dengan jenis automatik. Jenis transmisi yang baru ini menggunakan produk Jerman dari ZF transmission



TNI AD memiliki 18 unit panser VAB 4x4 dari Prancis hasil pengadaan yang dilakukan pada tahun 1997, selanjutnya TNI AD membeli lagi panser VAB sejumlah 32 unit pada tahun 2006. Berbeda dari sebelumnya kali ini jenis yang dipilih beroda 6x6. Keseluruhan panser ini dioperasikan oleh Yonkav 7/Sersus di Jakarta Timur.



Alam Indomesin Utama adalah rekanan TNI yang banyak menangani upgrade kendaraan dan senjata TNI. Tercatat beberapa jenis kendaraan tempur TNI pernah dilakukan upgrade disini seperti AMX-13 dan BTR-50. Perusahaan ini juga terpilih sebagai mitra lokal untuk memasok meriam pertahanan udara Oerlikon Skyshield untuk TNI AU yang sekaligus membuat beberapa komponen secara lokal. 

(Defense Studies)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar